DJKI Raih Penghargaan pada Merdeka Awards 2024

Jakarta - Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) berhasil memperoleh penghargaan pada ajang Merdeka Awards 2024 yang diselenggarakan pada 19 September 2024 di Auditorium SCTV Tower. 

Pada ajang tersebut, Kemenkumham diwakili oleh Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Min Usihen meraih penghargaan dalam kategori Program Inovatif untuk Negeri.

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) sendiri turut memperoleh penghargaan dari program-program yang telah diluncurkan, antara lain Aplikasi Pusat Data Kekayaan Intelektual Komunal (PDN KIK), Persetujuan Otomatisasi Pelayanan Merek (POP Merek), dan Persetujuan Otomatis Pencatatan Hak Cipta (POP HC).

“Kami merasa bangga atas kepercayaan dan apresiasi yang diberikan oleh merdeka.com kepada Kemenkumham atas layanan-layanan publik yang diberikan dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi maupun peningkatan kualitas layanan publik,” tutur Min 

“Kami yakin bahwa kami belum sempurna dalam memberikan pelayanan, tetapi kami akan terus berkomitmen untuk tetap memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh masyarakat Indonesia,” tambah Min

Dalam kesempatan tersebut, Min juga menyampaikan bahwa Kemenkumham akan terus meningkatkan kualitas pelayanan publik yang diberikan sehingga dapat benar-benar membawa manfaat bagi masyarakat. 

“Kami juga berharap agar acara ini bisa terus berlanjut, sehingga dapat memberikan semangat dan motivasi bagi kementerian dan lembaga untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik,” pungkas Min

Sebagai informasi, Merdeka Awards adalah sebuah ajang penghargaan dan apresiasi kepada mereka yang telah memberikan sumbangsih bagi kemajuan negeri dan kemanusiaan. Tahun 2024 menjadi tahun keempat merdeka.com menyelenggarakan acara penghargaan tersebut. (SGT/SAS)



LIPUTAN TERKAIT

Tumbuhkan Nilai Sportivitas, Kemenkum Selenggarakan Kompetisi Olahraga

Depok – Wakil Menteri Hukum (Wamenkum) Eddy Hiariej membuka rangkaian peringatan Hari Pengayoman Ke-80 Kementerian Hukum (Kemenkum) Tahun 2025. Pembukaan Hari Pengayoman Ke-80 ini dimulai dengan berbagai kegiatan kompetisi olahraga yang diikuti oleh pegawai di lingkungan Kemenkum.

Jumat, 4 Juli 2025

DJKI Dorong Pemanfaatan Merek Kolektif untuk Penguatan Produk Unggulan Daerah

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum terus berkomitmen dalam memberikan dukungan konkret bagi pengembangan produk unggulan daerah agar memiliki daya saing tinggi baik di pasar nasional maupun internasional. Hal ini disampaikan Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Razilu dalam Webinar OKE KI pada 04 Juli 2025.

Jumat, 4 Juli 2025

Masa Kerja Diperpanjang, DJKI Minta LMKN Maksimalkan Kinerja dalam Dua Bulan

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) perpanjangan masa tugas kepada Tim Pengawas dan Tim Komisioner Lembaga Manajemen Kolektif Nasional (LMKN), pada Kamis, 3 Juli 2025. Kegiatan ini sekaligus menjadi ajang evaluasi serta penguatan komitmen dalam pembenahan tata kelola manajemen kolektif di Indonesia.

Kamis, 3 Juli 2025

Selengkapnya