Sekretaris DJKI Bahas Rencana Kerja 2024 Bersama Jajaran

Jakarta - Menyambut tahun anggaran baru, Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), tepatnya jajaran Sekretariat DJKI menyelenggarakan rapat terkait dengan rencana kerja tahun 2024, Selasa, 19 Desember 2023, di Kantor DJKI.

“Perlu diingat, dalam menyusun rencana kerja tahun 2024 semuanya kegiatan yang nantinya akan dilaksanakan harus terpetakan dengan baik, sehingga output yang dikeluarkan jelas dan menghasilkan sesuatu yang bermanfaat,” ujar Sekretaris DJKI Sucipto selaku pemimpin rapat.

Pada kesempatan tersebut, masing-masing bagian pada jajaran Sekretariat DJKI memaparkan rencana kerja yang akan dilaksanakan selama tahun 2024. Selain untuk memetakan kegiatan yang akan dilaksanakan, juga untuk mengoptimalisasikan target kinerja di tahun 2024.

“Pastikan seluruh kegiatan melibatkan seluruh pegawai, khususnya untuk kegiatan kepegawaian terutama dalam pengembangan sumber daya manusia. Dipilah kembali pegawai yang sudah pernah menerima pelatihan dan ajukan pegawai yang belum pernah terlibat sehingga seluruh pegawai memiliki kompetensi yang sama,” pungkasnya.



TAGS

LIPUTAN TERKAIT

Menteri Hukum Lantik Tiga Pimpinan Tinggi DJKI

Kementerian Hukum Republik Indonesia (Kemenkum RI) menggelar Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama pada Kamis, 8 Januari 2026, di Graha Pengayoman, Jakarta. Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Menteri Hukum Supratman Andi Agtas.

Kamis, 8 Januari 2026

Pelantikan Pejabat Fungsional DJKI, Wujud Penguatan Layanan KI yang Profesional

Jakarta - Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual atau DJKI menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan fungsional Pemeriksa Paten Ahli Madya, Pemeriksa Merek Ahli Madya, serta Analis Hukum Ahli Pertama. Pelantikan ini dipimpin langsung oleh Sekretaris DJKI Andrieansjah pada Selasa, 6 Januari 2026 di Kantor DJKI.

Selasa, 6 Januari 2026

DJKI Bahas Strategi Kantor KI Kelas Dunia

Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum menggelar rapat pembahasan penguatan konsep Kantor Kekayaan Intelektual (KI) Kelas Dunia di ruang rapat lantai 10 DJKI pada Senin, 22 Desember 2025 yang dipimpin langsung oleh Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Hermansyah Siregar, bersama pegawai DJKI yang memiliki pengalaman pendidikan dan kerja di luar negeri, termasuk di World Intellectual Property Organization (WIPO). Rapat ini menyoroti tiga isu strategis yang menjadi perhatian utama DJKI, yakni Patent Prosecution Highway (PPH), Publikasi Guideline Pemeriksaan seluruh rezim KI, serta penguatan kerja sama dengan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi serta Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah.

Senin, 22 Desember 2025

Selengkapnya