Bantu Korban Bencana Alam Erupsi Gunung Semeru, Kemenkumham Berikan Donasi

Lumajang - Mewakili Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Pelaksana tugas Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual (Plt. Dirjen KI) Razilu memberikan donasi kepada korban bencana alam erupsi Gunung Semeru.

Bantuan yang diberikan berupa dana tunai senilai Rp100 juta ini merupakan bagian dari bakti sosial Kemenkumham Peduli Kemenkumham Berbagi yang juga sebagai rangkaian memperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia tahun 2022.

Bupati Lumajang Thoriqul Haq menerima secara simbolis bantuan tersebut di Posko Tanggap Darurat Bencana Dampak Awan Panas dan Guguran Gunung Semeru, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis, 13 Januari 2022.

Mewakili Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Yassona H. Laoly, Plt. Dirjen KI Razilu menyampaikan keprihatinannya kepada seluruh korban bencana alam erupsi Gunung Semeru. “Semoga para korban selalu diberikan keleluasaan hati dan jiwa untuk menerima cobaan ini dengan lapang dada dan penuh kesabaran,” ungkapnya.

Dengan bantuan yang diberikan ini, Razilu berharap dapat meringankan beban para korban dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

“Melalui kegiatan ini, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia berupaya untuk meringankan beban korban dengan memberikan bantuan dalam berbagai bentuk, mudah-mudahan bantuan ini bermanfaat bagi para korban bencana,” ucapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Lumajang Thoriqul Haq menyambut baik upaya dan bantuan yang diberikan dalam membantu penanganan bencana serta meringankan beban warga terdampak.

"Terimakasih kepada Kemenkumham atas kedatangannya, sungguh menambahkan semangat kepada kami, dan juga terima kasih atas bantuan kepada masyarakat yang terdampak bencana awan panas dan guguran Gunung Semeru," kata Thoriqul. (daw/dit)


TAGS

#Merek

LIPUTAN TERKAIT

Dirjen KI Harapkan Profesionalitas Pemeriksa Merek Utama pada Tahun Merek 2023

Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual (Dirjen KI) Min Usihen menyatakan harapannya akan kinerja para pemeriksa merek dilaksanakan penuh integritas dan profesionalitas, utamanya di tahun 2023 yang telah dicanangkan sebagai Tahun Merek Nasional. Hal tersebut disampaikannya dalam sambutan pengambilan sumpah jabatan pejabat fungsional Pemeriksa Merek Utama dan Komisi Banding Paten.

Senin, 29 Mei 2023

DJKI Sosialisasikan RUU Paten dan RUU Desain Industri di Surabaya

Surabaya - Pesatnya perkembangan teknologi dan komunikasi di era digital saat ini menciptakan banyak peluang baru di sektor industri kreatif. Tentu saja orisinalitas dari setiap produk berupaya karya maupun invensi yang berhasil diciptakan para insan kreatif perlu dilindungi.

Jumat, 26 Mei 2023

Tunjukan Apresiasi, USTR Serahkan Sertifikat ILEA Bangkok Kepada DJKI

Assistant United States Trade Representative (USTR) Daniel Lee menyerahkan sertifikat dari the International Law Enforcement Academy (ILEA) Bangkok kepada Direktur Penyidikan dan Penyelesaian Sengketa Anom Wibowo sebagai mitra penegakan hukum di kawasan ASEAN, di Aula Oemar Ali Said, 23 Mei 2023.

Rabu, 24 Mei 2023

Selengkapnya